UPAYA MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN MOTIVASI PADA KADER DAN WARGA LANSIA TENTANG KUALITAS HIDUP DI WILAYAH RW 29 KELURAHAN MOJOSONGO SURAKARTA
Abstract
Upaya meningkatkan pembangunan kesehatan masyarakat, maka perlu mengembangkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat, agar pelayanan pada masyarakat dapat dilaksanakan secara berdaya guna, berhasil guna, merata, menyeluruh dan terpadu bagi masyarakat. Lansia identik dengan berbagai penurunan status kesehatan terutama status kesehatan fisik. Status kesehatan lansia yang menurun seiring dengan bertambahnya usia akan memengaruhi kualitas hidup lansia. Perubahan kualitas hidup yang terjadi pada lansia yang disebabkan penurunan kondisi fisik antara lain mudah lelah, berkeringat, mengalami penurunan kondisi fisik antara lain mudah lelah, berkeringat, mengalami gangguan tidur atau kualitas tidur, kecemasan, pusing, mudah tersinggung, dan minder bergaul dengan lingkungan sekitarnya. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini, bertujuan untuk membentuk masyarakat yang mempunyai pengetahuan dan motivasi terutama para lanjut usia khususnya dalam bidang kesehatan. Motivasi merupakan dorongan dasar yang menggerakan seseorang untuk melakukan suatu perbuatan yang memotivasi dirinya sembuh, karena itulah baik buruknya perbuatan seseorang sangat bergantung pada motivasi yang mendorong perbuatan tersebut. Metode yang digunakan dengan ceramah, lama pengabdian 2 bulan dari perencanaan sampai evaluasi, untuk menilai tingkat kebrhasilan pengebadian dengan kuesioner, sedangkan evaluasi dengan monitoring kegiatan melalui kuesioner. Pengabdian yang dilakukan berupa penerapan gaya hidup sehat, untuk meningkatkan kualitas hidup melalui bagaimana membentuk jiwa yang sehat, meningkatkan pengetahuan dan motivasi hidup pada kader dan lanjut usia khususnya di RW 29 Mojosongo. Kontribusi: Pengabdian ini dapat meningkatkan pengetahuan dan motivasi para kader dan warga lansia tentang kualitas hidup.
In efforts to improve public health development, it is necessary to develop the quality of public health services, so that services to the community can be implemented in an efficient, effective, equitable, comprehensive and integrated manner for the community. The elderly are synonymous with various declines in health status, especially physical health status. The declining health status of the elderly with increasing age will affect the quality of life of the elderly. Changes in the quality of life that occur in the elderly due to a decline in physical condition include getting tired easily, sweating, experiencing a decline in physical condition including getting tired easily, sweating, experiencing sleep disturbances or sleep quality, anxiety, dizziness, irritability, and feeling inferior in getting along with the surrounding environment. . This Community Service Activity aims to form a society that has knowledge and motivation, especially the elderly, especially in the health sector. Motivation is a basic impulse that moves a person to carry out an action that motivates him to recover, therefore the good and bad of a person's actions really depends on the motivation that drives the action. The method used is lectures, the length of service is 2 months from planning to evaluation, to assess the level of success of service using questionnaires, while the evaluation involves monitoring activities through questionnaires. The service carried out is in the form of implementing a healthy lifestyle, to improve the quality of life through forming a healthy soul, increasing knowledge and life motivation among cadres and the elderly, especially in RW 29 Mojosongo. Contribution: This service can increase the knowledge and motivation of cadres and elderly residents regarding quality of life